PT Principal Asset Management telah meraih penghargaan Best Mutual Fund Awards 2021 dari Majalah Investor dan Infovesta Utama
PT Principal Asset Management (Principal) berhasil meraih penghargaan Best Mutual Fund Awards 2021 yang diadakan Majalah Investor dan Infovesta Utama, pada hari Selasa, 30 Maret 2021. Penghargaan ini diperuntukkan bagi produk Principal Strategic IDR Fixed Income Fund, untuk kategori Fixed Income Fund periode 1 tahun, dengan asset di atas 500 milyar Rupiah hingga 1 triliun Rupiah.
Dalam diskusi “Tahun Kebangkitan Reksa Dana” yang disiarkan langsung oleh BeritaSatu TV pada acara penghargaan ini, Bapak Primus Dorimulu, selaku Direktur Pemberitaan BeritaSatu Media Holding, grup media untuk Majalah Investor, mengatakan bahwa “Apresiasi harus kita berikan kepada para MI yang mampu mengelola produk pada periode penuh tantangan ini hingga memberikan return optimal bagi para pemegang unit reksa dana”
Tahun ini, Majalah Investor dan Infovesta Utama telah memberikan 52 penghargaan kepada 23 Manajer Investasi dalam beberapa kategori: reksa dana saham, reksa dana campuran, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana pasar uang, serta indeks dan ETF. Untuk penghargaan ini, Majalah Investor dan Infovesta Utama juga menetapkan beberapa kriteria penilaian, antara lain: produk harus berusia setidaknya 2 tahun per 30 Desember 2020, bukan produk Syariah, tidak membagikan dividen dan memiliki jumlah asset yang dikelola di atas 10 milyar Rupiah per 30 Desember 2020.
Ni Made Muliartini selaku CIO of PT Principal Asset Management, menandaskan bahwa Principal akan terus berdedikasi untuk mendapatkan kepercayaan para nasabah melalui performa produk yang lebih baik. “Pencapaian ini menjadi hadiah yang menyenangkan bagi kami di tengah-tengah waktu yang cukup menantang. Kami sangat berterima kasih atas penghargaan yang diberikan Majalah Investor dan Infovesta utama.” tambah Ni Made Muliartini.
Selain pencapaian ini, sejak 2015 hingga Februari 2021, Principal telah lama dikenal sebagai salah satu dari 20 Manajer Investasi dengan Nilai Aktiva Bersih Terbesar di Indonesia. Dengan pencapaian ini, Principal akan terus berkomitmen untuk membantu orang-orang untuk bisa mendapatkan kehidupan finansial yang lebih baik. Kunjungi www.principal.co.id untuk info lebih lanjut tentang produk Principal.
Tentang PT Principal Asset Management
PT Principal Asset Management (sebelumnya dikenal sebagai PT CIMB-Principal Asset Management), merupakan perusahaan patungan antara Principal Financial Group®, anggota dari FORTUNE 500® dan layanan keuangan global yang terdaftar di Nasdaq, dengan CIMB Group Holdings Berhad, salah satu grup perbankan dunia yang terkemuka di Asia Tenggara.
Principal melayani lebih dari 25.000 investor di Indonesia dan memiliki dana kelolaan sebesar Rp 8,3 triliun per Desember 2020.
Kami menawarkan berbagai solusi untuk membantu masyarakat dan perusahaan dalam membangun, melindungi dan memajukan kesejahteraan finansial mereka dengan pengelolaan dana investor dan keahlian kami dalam mengelola aset.
Dengan ide-ide inovatif dan solusi nyata, kami membantu seluruh investor kami memperoleh kemajuan dalam hal pemenuhan kebutuhan keuangan di masa mendatang.
PT Principal Asset Management telah memperoleh izin usaha dari otoritas Pasar Modal sebagai Manajer Investasi berdasarkan Surat Keputusan Ketua BAPEPAM Nomor: KEP-05/PM/MI/1997 tertanggal 7 Mei 1997.