Principal dan “Untuk Indonesia” Donasikan Paket Makanan Bagi Tenaga Medis, 13 Mei 2020
(Jakarta, Rabu 13 Mei 2020) – Perusahaan Manajemen Investasi Principal Asset Management (Principal) memberikan donasi paket makanan yang disalurkan melalui organisasi Untuk Indonesia. Paket-paket makanan disalurkan kepada para tenaga medis di garda terdepan penanganan COVID-19, utamanya di DKI Jakarta dan sekitarnya.
Melalui program donasi bertajuk “The Giving Chain” ini, Principal berharap, pelaku bisnis dan masyarakat dapat ikut serta menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak, dengan bahan baku yang diperoleh secara lokal dari usaha kecil dan menengah di sekitar kita, sehingga roda usaha masyarakat terus berputar.
“The Giving Chain pada intinya adalah bentuk kepedulian kami terhadap usaha kecil dan menengah yang terdampak pandemi COVID-19,” tutur Chief Executive Officer Principal, Agung Budiono. “Kami ingin berkontribusi dalam usaha recovery, dan mencoba menginspirasi masyarakat untuk menggunakan pola ini dalam usaha mereka meringankan beban sesama.”
"Untuk Indonesia" yang digerakkan oleh para profesional di Jakarta dimulai sejak pandemi COVID-19 merebak untuk menggalang bantuan "in kind & in cash" serta distribusi makanan rumahan bergizi seimbang dan minuman untuk tenaga medis maupun relawan di garda terdepan. Dalam satu bulan terakhir “Untuk Indonesia” telah mengirimkan total 15.000 paket makanan siap saji, snack dan minuman ke 10 Rumah Sakit di Jakarta dan sekitarnya, serta juga di Semarang dan Gorontalo.
“Kami berharap kepedulian Principal terhadap inisiatif “Untuk Indonesia” yang disalurkan melalui platform kitabisa.com/gerakanindonesia juga dapat diikuti oleh perusahaan lainnya agar lebih banyak lagi paket makanan yang dapat dikirimkan kepada para pahlawan medis,” ujar Tantrie Soetjipto, koordinator “Untuk Indonesia”.